banner 728x250

Satuan Samapta Polres Tolikara Prioritaskan Pengamanan Obyek Vital selama Bulan Suci Ramadhan

tribaranews.papua
banner 120x600

Karubaga – Dalam mengutamakan pelayanan pengamanan terhadap obyek vital seperti Bandara Karubaga dan Bank Papua selama bulan suci Ramadhan 1445 H, Satuan Samapta Polres Tolikara turut memberikan pengamanan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, (28/03).

Kasat Samapta, Ipda Abu Bakar.,S.Sos, dalam konfirmasinya menyatakan bahwa kegiatan pengamanan terhadap obyek vital di Bandara Udara dan Bank Papua sangatlah penting, terutama di bulan suci Ramadhan saat ini.

“Dalam pelaksanaannya, personel yang bertugas bekerja sama dengan pihak bandara maupun Bank Papua dalam melakukan pengawasan terhadap aktivitas penumpang maupun nasabah selama jam pelayanan berlangsung,” ujarnya.

Dirinya menambahkan, selain itu kami juga melakukan pengawasan di area gedung bandara dan Bank Papua guna mencegah terjadinya insiden atau hal-hal yang tidak diinginkan bersama selama jam pelayanan berlangsung.

“Langkah ini menjadi bukti nyata dari komitmen Polres Tolikara dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama dalam mengamankan obyek-obyek vital yang memiliki peran penting dalam kehidupan sehari-hari,”katanya.

Ipda Abu Bakar berharap, Semoga kegiatan ini dapat berjalan lancar dan memberikan rasa aman bagi seluruh pengguna jasa di obyek-obyek vital tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *