banner 728x250

Jaga Silaturahmi Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Laksanakan Kegiatan Sambang di Kampung Pikere

tribaranews.papua
banner 120x600
Keerom – Guna menjaga Jalinan Tali Silaturahmi bersama Warga binaan, Kali ini Bhabinkamtibmas Polres Keerom Brigpol Joni wijayanto, SH melaksanakan Kegiatan sambang Kepada Bapak Yan Number selaku Tokoh Pemuda di Kampung Pikere Kabupaten Keerom, Sabtu (26/08)
Dalam kesempatannya Bhabinkamtibmas Polres Keerom Brigpol Joni wijayanto, SH menyampaikan bahwa pentingnya menjaga jalinan Silaturahmi bersama masyarakat guna mempererat rasa kekeluargaan dan mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif.
“Dalam kegiatan sambang tersebut, kami juga menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas kepada Bapak Yan Number,” tutur Brigpol Joni
Tokoh Pemuda mempunyai peranan penting dalam membantu pihak Kepolisian guna menjaga situasi Kamtibmas di Kampung Pikere.
“Kami juga berpesan kepada Baoak Yan untuk tidak mengkonsumsi Miras dan menggunakan Narkoba jenis apapun. Karena dua hal tersebut merupakan sumber masalah dan merusak masa depan generasi muda,” kata Brigpol Joni
Apabila terjadi gangguan Kamtibmas, agar segera mungkin melaporkan kepada Bhabinkamtibmas ataupun aparat keamanan terdekat.
Ditempat yang sama Bapak Yan Number menyampaikan ucapan terimakasih banyak kepada Bhabinkamtibmas yang telah memberikan bantuan kepada saya dan saya bersedia membantu aparat keamanan dalam menjaga Kamtibmas di Kampung Pikere Kabupaten Keerom

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *